9 OPD Mengalami Kekosongan, Seleksi Terbuka Eselon II Pemkab Aru Digelar Juli Ini.

- Publisher

Thursday, 6 July 2023 - 16:59 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

IM-Dobo-Kepala BKPSDM Kabupaten Kepulauan Aru. Alexander. P. D Tabela, mengatakan. Direncanakan pada bulan Juli ini akan dilaksanakan seleksi terbuka terhadap 9 jabatan esselon II di lingkup Pemerintahan Kabupaten Kepulauan Aru, yang selama ini masih mengalami kekosongan dan setelah mendapatkan persetujuan dari KASN.

hal ini dikatakan A.P. D Tabela kepada Wartawan di ruangan kerjanya, rabu 6 Juli 2023. Dikatakan 9 jabatan yang mengalami kekosongan antara lain, Staf ahli bupati bidang kemasyarakatan, yang sebelumnya di jabat oleh bapak Lesubun tetapi karena yang bersangkutan telah pensiun sehingga jabatan ini mengalami kekosongan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Untuk staf ahli bupati bidang adminstrasi dan keuangan yang sebelumnya di pegang oleh Hendrik Ngutra, Selain itu Asisten Setda bidang pemerintahan Elkel Dumgair yang sudah pensiun , Asisten bupati bidang adminstrasi yang sebelumnya di pegang oleh Gabriel Morwarin, Sekarang Kadis Narkertras.

Selanjutnya Dinas Pemuda dan Olahraga yang sebelumnya di jabat oleh Gabriel El yang sudah pensiun, Dinas Perumahan Rakyat yang sebelumnya di jabat oleh Umar Londjo namun saat ini kosong karena bersangkutan menghadapi kasus hukum, Dinas Sosial juga mengalami kekosongan karena sebelumnya dijabat oleh Rusman Bungin, namun telah rotasi menjadi Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Selanjut Dinas Pemberdayaan Perempuan yang saat ini masih mengalami kekosongan jabatan Kepala Dinas,

Selajutnya, Satpol PP juga mengalami kekosongan kepemimpinan, karena sebelumnya di pimpin oleh Moh Yamin yang sudah pensiun. Inilah 9 dinas yang akan di adakan seleksi terbuka.

“Direncanakan mulai bulan Juli ini kita sudah seleksi” tutur Tabela.

Lanjutnya, Adapun prosedurnya adalah kita mengusulkan dahulu ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) terkait dengan pembentukan Panselnya (Panitia Seleksi), dan Pansel terdiri dari 5 orang, yaitu 2 dari unsur Birokrasi, 2 dari unsur Akademisi.

Setelah diusulkan ke KASN dengan 9 jabatan itu untuk mendapatkan persetujuan. Setelah mendapatkan persetujuan, barulah kita membuka pengumuman bagi peserta yang ingin mendaftarkan diri, selajutnya masuk ke tahapan seleksi oleh Pansel.

“Setelah selesai diseleksi, bupati selaku Pejabat Pembina Kepegawaian mengusulkan 3 nama dari tiap – tiap jabatan untuk mendapatkan persetujuan dari KASN. Setelah mendapatkan persetujuan barulah diadakan pelantikan.” tutup Tabela. (Dedi Weusa)

Berita Terkait

Pemkot Dikunjungi Badan Informasi Geospasial
Mantan Raja Negeri Abubu Divonis 6 Tahun Bui.
Pj. Wali Kota Ambon Terima Tim Periset Tsunami dari Aceh
TP-PKK Gandeng Dinas Perikanan Gelar Festival Cipta Menu B2SA
Rapat Paripurna Terkait PENYAMPAIAN KUPA PPPA TAHUN ANGGARAN 2023 Dan RDP Gabungan Komisi Terkait infestasi PT.SIM.
Kejari Ambon Masih Melengkapi Alat Bukti Untuk Penetapan Tersangka Kasus Dipa Poltek.
Kapolres Minta Anggota Terus Berbuat Baik
PJ Walikota Ambon menegaskan pegawai kontrak diperpanjang tidak diberhentikan.
Berita ini 35 kali dibaca

Berita Terkait

Tuesday, 26 September 2023 - 00:15 WIT

Kejati Maluku Terima 6 Tersangka Kasus Korupsi Perjalanan Dinas Di Tanimbar

Thursday, 21 September 2023 - 16:10 WIT

Diidap Vidi Aldiano, Ini Alasan Kanker Ginjal Lebih Banyak Menyerang Pria

Wednesday, 13 September 2023 - 22:06 WIT

Ritual Pemancangan Tiang Suane (BAILEU) Nuduasiwa Negeri Honitetu

Wednesday, 13 September 2023 - 15:09 WIT

DPW IKAPPI Maluku: Wahab Talaohu Sosok Tepat Bangkitkan Ekonomi Maluku.

Wednesday, 13 September 2023 - 14:56 WIT

Kodim Saumlaki dan Kodim Sula Juara Lomba Jurnalistik TMMD ke-117

Monday, 11 September 2023 - 19:59 WIT

Pimpin Apel Pagi,kapolres SBB Sampaikan pesan ini

Saturday, 9 September 2023 - 17:25 WIT

Dimulainya Pembangunan Gedung SMTPI Sektor Tigris, KMJ GPM Dobo Hadiri Peletakan Batu Penjuru.

Friday, 8 September 2023 - 22:49 WIT

Ini Ucapan Pangdam Pattimura Untuk Kota Ambon

Berita Terbaru

Headline

Pemkot Dikunjungi Badan Informasi Geospasial

Wednesday, 27 Sep 2023 - 19:17 WIT

Headline

Mantan Raja Negeri Abubu Divonis 6 Tahun Bui.

Wednesday, 27 Sep 2023 - 18:38 WIT

Headline

Pj. Wali Kota Ambon Terima Tim Periset Tsunami dari Aceh

Tuesday, 26 Sep 2023 - 22:01 WIT

Headline

TP-PKK Gandeng Dinas Perikanan Gelar Festival Cipta Menu B2SA

Tuesday, 26 Sep 2023 - 21:49 WIT