IM,AMBON-Pemda Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) mengingatkan jajarannya agar bersikap netral menghadapi Pilkada. Guna menegaskan hal itu pakta integritas ditandatangani di halaman kantor Bupati (03/10) lalu.
Dokumen pakta integritas itu ditandatangani Sekda Syarif Makmur menyusul masing-masing pimpinan OPD lingkup Pemda SBT disaksikan Pjs Bupati Hadi Sulaiman.
Dalam arahannya, Hadi Sulaiman mengingatkan tugas konstitusional ASN sebagai abdi negara dan masyarakat. Mereka wajib menjunjung tinggi sikap profesionalisme, norma, ketentuan undang-undang dan peraturan pememerintah lainnya.
“Untuk menjamin kemurnian integritasnya itu setiap abdi negara di daerah ini dituntut harus bisa melepas diri dari ragam pengaruh dan intervensi kepentingan politik praktis,” tandas Pjs Bupati SBT itu.
Ditegaskannya, Integritas ASN sekaligus mencerminkan wibawa semua abdi negara di tanah air.(rri/pom)