Pemuda Al-Mukmin dan Remas Ukhuwa Kapaha Gelar Kultum Ramadan

- Publisher

Thursday, 28 March 2024 - 22:31 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Infomalukunews.com,Ambon:  Pemuda Al-Mukmin bersama Remaja Masjid Ukhuwa, Kapaha, Kota Ambon, menggelar kegiatan Kultum Ramadan dengan mengusung tema “Melalui momentum takbiran kita pererat hubungan Ukhuwah Islamiyah di Kota Ambon”.

Kegiatan yang turut dihadiri oleh Hutomo, mitra deradikalisasi dan Remas Al-Hijrah, Kampung Jawa ini dilaksanakan di Masjid Ukhuwa, Kapaha, Kota Ambon, Kamis (28/3/2024).

Tema yang digagas dalam kegiatan tersebut untuk menyikapi agenda rutin konvoi takbiran yang kerap dirayakan dengan euforia berlebih oleh para Pemuda Muslim di Kota Ambon.

Kegiatan yang dilaksanakan diharapkan mampu meningkatkan kesadaran seluruh pemuda Muslim di Maluku tentang esensi dan marwah dari takbiran itu sendiri. Kegiatan ini juga dilaksanakan untuk mendorong terciptanya suasana malam Takbir yang damai dan kondusif.

Momentum takbiran dengan syiar – syiar takbir yang dikumandangkan harus dimaknai sebagai risalah dakwah oleh umat Muslim di Kota Ambon bukan justru sebaliknya yang terjadi saat ini, dengan agenda konvoi dan lain sebagainya.

“Kami menghimbau kepada para pemuda Muslim dan remaja masjid di kota Ambon agar dapat mengumandangkan takbir, tahmid, dan tahlil dengan penuh rasa syukur dan penuh cinta,” kata Hutomo.

Hutomo juga mengajak masyarakat agar dapat bersama-sama dengan TNI dan Polri dalam menjaga ketenangan dan kedamaian. Hindarilah hura-hura yang berlebihan.

“Marilah kita bersama-sama menjadikan malam takbiran ini sebagai momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” ajaknya.

Para pemuda Muslim diminta tidak larut dalam dinamika rencana konvoi takbiran yang saat ini santer digaungkan. “Takbiran adalah risalah dakwah sehingga perlu dijaga marwah dan esensinya sehingga tercipta kamtibmas yang aman dan damai,” pintanya.(IM-03)

Berita Terkait

Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23
Ketua IKA PMII SBB Kecam Tindakan Politisasi Kaders 
KEMAJUAN MALUKU MEMBUTUHKAN PEMIMPIN RASIONAL
DESK PILKADA PKB SBB. Perpanjang Waktu Pendaftaran Terbatas, Penjaringan Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati 2024.
Jelang Pilkada Serentak , DPW PAN Maluku Terancam Pecah Perahu.
Serius Maju Pilkada,Lutfy Sanaky Sambangi Sejumlah Parpol
Nakes Keluh,Desak Kadis Kesehatan SBT Ganti Bendahara Puskesmas Polin.
Yusuf Wally Beraksi: Mulai Langkah Menuju Wakil Wali Kota Ambon dengan Pengambilan Formulir di DPD PKS Kota Ambon
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Monday, 29 April 2024 - 00:13 WIT

Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23

Monday, 29 April 2024 - 00:10 WIT

Ketua IKA PMII SBB Kecam Tindakan Politisasi Kaders 

Sunday, 28 April 2024 - 21:43 WIT

KEMAJUAN MALUKU MEMBUTUHKAN PEMIMPIN RASIONAL

Sunday, 28 April 2024 - 21:34 WIT

DESK PILKADA PKB SBB. Perpanjang Waktu Pendaftaran Terbatas, Penjaringan Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati 2024.

Sunday, 28 April 2024 - 21:31 WIT

Jelang Pilkada Serentak , DPW PAN Maluku Terancam Pecah Perahu.

Sunday, 28 April 2024 - 14:18 WIT

Nakes Keluh,Desak Kadis Kesehatan SBT Ganti Bendahara Puskesmas Polin.

Sunday, 28 April 2024 - 12:44 WIT

Yusuf Wally Beraksi: Mulai Langkah Menuju Wakil Wali Kota Ambon dengan Pengambilan Formulir di DPD PKS Kota Ambon

Sunday, 28 April 2024 - 12:41 WIT

Kembalikan Formolir Pendaftaran, Isa Suneth Resmi Terdaftar Sebagai Bacalbup di PKB.

Berita Terbaru

Headline

Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23

Monday, 29 Apr 2024 - 00:13 WIT

Headline

Ketua IKA PMII SBB Kecam Tindakan Politisasi Kaders 

Monday, 29 Apr 2024 - 00:10 WIT

Headline

KEMAJUAN MALUKU MEMBUTUHKAN PEMIMPIN RASIONAL

Sunday, 28 Apr 2024 - 21:43 WIT

Headline

Jelang Pilkada Serentak , DPW PAN Maluku Terancam Pecah Perahu.

Sunday, 28 Apr 2024 - 21:31 WIT