Kakanwil Kemenkumham Maluku Kunjungi Bumi Duan Lolat, Ini Yang di Bahas.

- Publisher

Friday, 15 March 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Saumlaki, Infomalukunews.com, Kunjungi Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Maluku, Hendro Tri Prasetyo temui Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), Pieterson Rangkoratat dalam komunikasi dan sinergitas tugas pokok dan fungsi (tupoksi) Kemenkumham yang berkesinambungan.

Hendro dan rombongan di terima pada pendopo Bupati bersama jajaran stakeholder kabupaten. Kamis. 14/03/2024.

Kunjungan hendro didampingi oleh Kepala Divisi Imigrasi, Jayanta Surbakti, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Maizar beserta pejabat administrasi dan struktural disambut baik oleh Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar.

Pada kesempatan itu Rangkoratat mengatakan, suatu kebanggaan bisa menerima dan bersilaturahmi dengan Kakanwil dan jajaran yang datang langsung ke saumlaki. Mengingat sinergitas dan kolaborasi yang dilakukan bersama Kemenkumham Maluku sejauh ini sudah sangat baik.

“Menjadi kebanggaan bagi kami, pemerintah kabupaten kepulauan Tanimbar, bumi duan lolat untuk bisa menerima dan bersilahturahmi dengan pak kakanwil dan jajaran nya. Tak terhitung peran serta dan kontribusi kemenkumham dari sejak kabupaten ini. Mulai dari perumusan peraturan-peraturan daerah yang mengatur administrasi pemerintahan sampai dengan perlindungan terhadap warisan budaya berupa kain tenun ikat Tanimbar, yang merupakan salah satu Kekayaan Intelektual Komunal yang sudah terdaftar beberapa tahun silam.” ucap Rangkoratat.

Ia menambahkan, dalam kurun waktu 10 tahun terakhir, Kemenkumham Maluku melalui Kantor Imigrasi Tual juga sudah menempatkan Pos Imigrasi Dimana saumlaki menjadi pos perlintasan dan gerbang utama masuk nya Kapal Yatch dalam event Race Darwin to Ambon.

Dalam kesempatan tersebut, Kakanwil pun menyampaikan kebanggaan nya bisa sampai di Kabupaten Kepulauan Tanimbar yang merupakan salah satu daerah prioritas Pemerintah Republik Indonesia yang bukan hanya menjadi Wilayah terluar tetapi potensi kekayaan alam yang dimiliki dalam hal ini Minyak dan gas (Migas).

“Saumlaki Kabupaten Kepulauan Tanimbar menjadi prioritas Pemerintah RI bukan hanya wilayah terluar dan perbatasan, tetapi juga potensi kekayaan alam melalui migas yang menjadi primadona dan harus dipersiapkan menjadi wilayah yang maju melalui Pembangunan infraktruktur dan pengembangan sumber daya manusia nya,” ujarnya

Dikatakan, Kemenkumham Maluku hadir sebagai perpanjangan tangan pemerintah dalam mengakusisi tupoksi Keimigrasian.

“Dimana pos perlintasan batas negara dan juga tenaga kerja asing yang nantinya di serap oleh Perusahaan migas blok masela sampai dengan penanganan ex crew kapal asing yang masih menjadi Pekerjaan Rumah bagi kami untuk penyelaiannya.” Ungkap Kakanwil.

Di Saumlaki sendiri kata dia, Kemenkumham sudah mendirikan Pos Pemeriksaan Imigrasi yang selama ini bertugas melakukan clearance kapal yatch yang melintas perbatasan Republik Indonesia melalui Darwin Australia.

Kata Hendro, Harmonisasi peraturan daerah, perlindungan kekayaan intelektual sampai dengan proses penegakan hukum menjadi sorotan tugas Kemenkumham yang berdampak bagi Masyarakat Kabupaten Kepulauan Tanimbar ini.

“Saat ini sudah ada 2 Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang sudah ada di sini, kedepan kami akan meningkatkan Pos Imigrasi yang berada di bawah naungan Kantor Imigrasi Tual menjadi Unit Kerja Keimigrasian (UKK) yang menjadi cikal bakal Kantor Imigrasi kelas III Saumlaki guna melaksanakan tugas pengawasan dan penindakan keimigrasian secara langsung.” jelas Hendro

Ia pun menutup dengan ucapan terima kasih sebesar-besar nya untuk dukungan yang responsive guna menunjang tugas Kemenkumham di bumi duan lolat. (IM-03).

Berita Terkait

Pembangunan Jalan Lingkar Ambalau Tak Kunjung Rampung, Pemprov Maluku sudah Anggarkan 2025
Pleno KPUD Aru : Kaidel – Djumpa Terpilih Sebagai Bupati dan Wakil Bupati.
Ribuan Masyarakat Aru Penuhi Lapangan Yusudarso Untuk Kampanye Akbar Paslon Kaidel – Djumpa
PPM AKAN DEMO  PENJABAT WALIKOTA, DESAK COPOT DIREKTUR PT DSA, APONG TETELPTA
Berikan pelayanan Rikkes, Sidokkes Polres Kepulauan Tanimbar hadir bersama Gerakan Sekolah Sehat
KNPI Kota Ambon, Aperesiasi Gunawan-Dessy Dilantik Sebagai Anggota DPRD.
Sah.! 34 Anggota DPRD Terpilih Kota Ambon Periode 2024-2029 di Lantik.
Doa Kiai Pemalang Agar Pilkada 2024 Aman dan Damai
Berita ini 69 kali dibaca

Berita Terkait

Sunday, 9 March 2025 - 18:32 WIT

Pembangunan Jalan Lingkar Ambalau Tak Kunjung Rampung, Pemprov Maluku sudah Anggarkan 2025

Wednesday, 4 December 2024 - 22:30 WIT

Pleno KPUD Aru : Kaidel – Djumpa Terpilih Sebagai Bupati dan Wakil Bupati.

Sunday, 24 November 2024 - 14:06 WIT

Ribuan Masyarakat Aru Penuhi Lapangan Yusudarso Untuk Kampanye Akbar Paslon Kaidel – Djumpa

Saturday, 16 November 2024 - 10:10 WIT

PPM AKAN DEMO  PENJABAT WALIKOTA, DESAK COPOT DIREKTUR PT DSA, APONG TETELPTA

Saturday, 14 September 2024 - 08:55 WIT

Berikan pelayanan Rikkes, Sidokkes Polres Kepulauan Tanimbar hadir bersama Gerakan Sekolah Sehat

Berita Terbaru

Daerah

Wakapolda Pimpin Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Maluku

Tuesday, 22 Apr 2025 - 12:43 WIT