INFOMALUKUNEWS.COM,NAMROLE,—Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Buru Selatan mencacat sebanyak 136 unit rumah milik warga di Kabupaten Buru Selatan (Bursel) terendam banjir.
Akibat intensitas hujan tinggi yang masih terus melanda wilayah Kabupeten Bursel, sejak tiga hari terakhir. Puluhan rumah terendam banjir tersebut tersebar di Kecamatan Namrole dan Waesama Kabupaten Bursel.
Diantaranya Desa Okilama 79 unit rumah, 25 Dusun Fatiban, 29 di Dusun Lehoni dan Dusun Mangga dua terdapat 3 unit rumah. Masih terdapat sejumlah rumah di kecamatan lainnya yang hingga belum dapat dikonfirmasi.
Namun berdasarkan data yang diperoleh BPBD Kabupaten Bursel hingga, Jumat 5 Juli 2024 tercacat sebanyak 136 rumah kini terendam banjir, akibat luapan sungai dan sempitnya drainase di desa-desa dimaksud.
Kepala BPBD Kabupaten Bursel, Hadi Longa mengatakan, berdasarkan data yang diperoleh pihaknya hingga, Jumat 5 Juli 2024 tercacat sebanyak 136 unit rumah milik warga di Kabupaten Bursel kini terendam banjir.
“Sejauh ini kami sudah melakukan monitoring di desa dan dusun-dusun terdampak banjir tersebut,” tandas Kepala BPBD setempat, Hadi Longa kepada media di ruang kerjanya, Jumat 5 Juli 2024.
Masih lanjut Longa, untuk memetigasi bencana di sejumlah desa dan dusun dimaksud. BPBD Kabupaten Bursel kini, tengah menyiapkan bantuan sembilan bahan pokok (sembako) kepada korban terdampak bencana banjir di Kabupaten bertajuk, Lolik Lalen Fedak Fena.
“Untuk memetigasi bencana kami tengah menyiapkan bantuan sembako kepada korban terdampak bencana banjir. Dan dalam waktu dekat segara kami salurkan kepada 136 KK terdampak banjir,” tutur Longa, yang juga Asisten I itu. (IM-RAM)