Kaya Apresiasi Perjuangan Kafilah Kota Ambon Di MTQ Maluku

- Publisher

Saturday, 6 July 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

INFOMALUKUNEWS.COM,AMBON,–Pj Wali Kota Ambon, Dominggus N. Kaya memberikan apresiasi atas perjuangan Kafilah Kota Ambon, dalam ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-30 Tingkat Provinsi Maluku.

Diketahui, dalam ajang yang dilaksanakan 22 – 28 Juni 2024 di Ambon, tersebut Kafilah kota Ambon menempati peringkat ke-5.

“Terima kasih semua perjuangan yang sudah dijalani. Kalah menang itu biasa, orang jadi pemenang, ketika dia pernah merasakan kalah. Itu kemenangan yang tertunda,” katanya dalam acara silahturahmi dan jamuan makan malam yang digelar Jumat (5/7/24) di Rumah Jabatan Wali Kota.

Meski harus puas di peringkat ke – 5, namun dua orang perwakilan kota Ambon akan diikutkan dalam kafilah Provinsi Maluku ke ajang MTQ tingkat Nasional, yakni Naysila Saatminggu, sebagai Juara 1 Tilawah Remaja Putri, dan M.Ridho Manoarfa, Juara 1 Khath Hiasan Mushaf putra.

“Kita akan pendampingan agar persiapan lebih mantap. Ke tingkat nasional pasti tantangan lebih berat, tetapi persiapan sejak dini agar semakin baik hasilnya,” ungkap Kaya

Kaya berharap Lembaga Pembinaan Tilawatil Quran (LPTQ) dibawah naungan Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon tetap melaksanakan program pembinaan pembinaan yang sistematis dan terukur agar kedepan bisa membawa prestasi bagi kota ini.

Sementara itu, Ketua LPTQ Kota Ambon, Syarif Bakri Asyatri, dalam laporannya mengatakan Kafilah Kota Ambon dalam MTQ ke-30 Tingkat Provinsi, berjumlah 81 orang, termasuk peserta dan Official.

“13 orang peserta Kota Ambon berhasil masuk final, 8 orang juara III, 3 orang juara II dan 2 orang berhasil meraih Juara I,” pungkasnya (IM-RJ)

Berita Terkait

Berikan pelayanan Rikkes, Sidokkes Polres Kepulauan Tanimbar hadir bersama Gerakan Sekolah Sehat
KNPI Kota Ambon, Aperesiasi Gunawan-Dessy Dilantik Sebagai Anggota DPRD.
Sah.! 34 Anggota DPRD Terpilih Kota Ambon Periode 2024-2029 di Lantik.
Doa Kiai Pemalang Agar Pilkada 2024 Aman dan Damai
Pimpinan Baznas Harus Bersinergi Bersama Pemda Bursel
Kadivhumas Sampaikan Apresiasi Kapolri ke Anggota yang Jadi Penggali Kubur
Masalah Habaka, Pj.Bupati Bentuk Tim Mediasi. Dusun Pelita Jaya Dan Pulau Osi Tidak Koperatif.
GMNI Bursel Minta Kadis PMD Pecat, Ruslan Nurlatu, Pj Desa Oki Baru
Berita ini 38 kali dibaca

Berita Terkait

Saturday, 14 September 2024 - 08:55 WIT

Berikan pelayanan Rikkes, Sidokkes Polres Kepulauan Tanimbar hadir bersama Gerakan Sekolah Sehat

Friday, 13 September 2024 - 08:17 WIT

KNPI Kota Ambon, Aperesiasi Gunawan-Dessy Dilantik Sebagai Anggota DPRD.

Thursday, 12 September 2024 - 02:00 WIT

Sah.! 34 Anggota DPRD Terpilih Kota Ambon Periode 2024-2029 di Lantik.

Tuesday, 10 September 2024 - 13:57 WIT

Doa Kiai Pemalang Agar Pilkada 2024 Aman dan Damai

Sunday, 8 September 2024 - 20:10 WIT

Pimpinan Baznas Harus Bersinergi Bersama Pemda Bursel

Berita Terbaru

Daerah

Oknum Polisi Aniaya 3 Bocah, Dituntut 5 Bulan 

Tuesday, 15 Oct 2024 - 09:32 WIT

Daerah

2 Terdakwa Narkoba di Vonis 2,6 Tahun Bui.

Tuesday, 15 Oct 2024 - 00:03 WIT