Gedung Pasar Baru Mardika: Butuh Perhatian Pj. Gubernur Dan Disperindag Provinsi Maluku

- Publisher

Saturday, 22 June 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

INFOMALUKUNEWS.COM,AMBON,–Paska peresmian pasar baru Mardika Ambon yang diresmikan Irjen. Pol (Purn) Murad Ismail (MI) pada 18 April 2024 lalu, hingga saat ini pasar baru Mardika ini masih sangat sepi di tempati oleh para pedagang pasar Mardika Ambon.

Gedung baru pasar Mardika dibangun pada 30 Desember 2021 dan rampung pembangunan pada 22 Juli 2023, dengan konstruksi 4 lantai yang menggunakan Anggaran Kementerian Umum dan Perumahan Rakyat senilai Rp. 134.863.524.850, rupiah dan menampung sekitar 1.700 pedagang tersebut.

Saat itu, dalam sambutan Murad Ismail mengatakan atas nama Pemerintah Daerah, dirinya menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Balai Sarana Prasarana Wilayah Maluku, yang telah mendukung pasar Mardika baru ini.

Murad menegaskan kepada pengelola, para pedagang dan masyarakat yang berkunjung di pasar ini, agar tetap menjaga kebersihan biar kondisinya aman dan nyaman.

Pantauan Infomalukunews.com, ini sangat merasa prihatin atas sepi-nya lapak-lapak maupun kios-kios yang berada di dalam gedung baru pasar Mardika. Sabtu, 22/6/24

Salah satu pedagang yang tak mau sebutkan nama, berjualan di dalam gedung baru itu mengungkapkan Pemerintah Provinsi Maluku melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Maluku.

“Kami berharap agar melalui dinas terkait bisa memperhatikan para pedagang saat ini yang belum memiliki tempat jualan di dalam gedung pasar baru Mardika Ambon ini,” ungkapnya

Ia bilang para pedagang pasar Mardika masih berjualan di depan gedung baru itu, lantaran mereka belum memiliki tempat untuk berjualan di dalam gedung baru pasar Mardika itu.

“Kondisi inilah membuat lapak-lapak dan kios-kios dalam gedung baru Mardika itu sepi.” ujar pedagang itu

Gedung berlantai 4 ini belum dipenuhi oleh para pedagang pasar Mardika, sehingga di dalam gedung baru Mardika kurang ada pengunjung.

Sedangkan pasar yang sudah dibongkar oleh Pemerintah terkait masih terlihat ramai didatangi pengunjung maupun pembeli sepanjang jalan pasar Mardika Ambon.

Para pedagang yang sementara masih berjualan di badan jalan Kawasan pasar Mardika ini, pedagang yang sebagian besar belum memiliki tempat berjualan dalam gedung baru pasar Mardika tersebut.

Terlihat saat ini, dalam gedung baru ini, lapak-lapak dan kios-kios dari lantai satu, dua, tiga dan empat, pasar baru Mardika paling sepi.

Pemerintah Provinsi Maluku melalui pak Ir. Sadali, Le, M.Si,IPU, Penjabat Gubernur Maluku, memanggil Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Maluku untuk mencari jalan keluar perihal para pedagang yang belum memiliki tempat di dalam gedung baru pasar Mardika tersebut. (IM-GB)

Berita Terkait

Berikan pelayanan Rikkes, Sidokkes Polres Kepulauan Tanimbar hadir bersama Gerakan Sekolah Sehat
KNPI Kota Ambon, Aperesiasi Gunawan-Dessy Dilantik Sebagai Anggota DPRD.
Sah.! 34 Anggota DPRD Terpilih Kota Ambon Periode 2024-2029 di Lantik.
Doa Kiai Pemalang Agar Pilkada 2024 Aman dan Damai
Pimpinan Baznas Harus Bersinergi Bersama Pemda Bursel
Kadivhumas Sampaikan Apresiasi Kapolri ke Anggota yang Jadi Penggali Kubur
Masalah Habaka, Pj.Bupati Bentuk Tim Mediasi. Dusun Pelita Jaya Dan Pulau Osi Tidak Koperatif.
GMNI Bursel Minta Kadis PMD Pecat, Ruslan Nurlatu, Pj Desa Oki Baru
Berita ini 523 kali dibaca

Berita Terkait

Saturday, 14 September 2024 - 08:55 WIT

Berikan pelayanan Rikkes, Sidokkes Polres Kepulauan Tanimbar hadir bersama Gerakan Sekolah Sehat

Friday, 13 September 2024 - 08:17 WIT

KNPI Kota Ambon, Aperesiasi Gunawan-Dessy Dilantik Sebagai Anggota DPRD.

Thursday, 12 September 2024 - 02:00 WIT

Sah.! 34 Anggota DPRD Terpilih Kota Ambon Periode 2024-2029 di Lantik.

Tuesday, 10 September 2024 - 13:57 WIT

Doa Kiai Pemalang Agar Pilkada 2024 Aman dan Damai

Sunday, 8 September 2024 - 20:10 WIT

Pimpinan Baznas Harus Bersinergi Bersama Pemda Bursel

Berita Terbaru

Daerah

2 Terdakwa Narkoba di Vonis 2,6 Tahun Bui.

Tuesday, 15 Oct 2024 - 00:03 WIT

Daerah

Oknum Polisi di Maluku Aniaya 3 Bocah, Dituntut 5 Bulan 

Monday, 14 Oct 2024 - 23:59 WIT

Daerah

Peringati Hari Pangan Sedunia 16 Oktober Pemkot Gelar GPM 

Monday, 14 Oct 2024 - 18:04 WIT