Jelang Pilgub: Kadin Maluku Gelar Talkshow Soal Ekonomi dan Pembangunan Daerah, 3 Paslon Cagub Diundang

- Publisher

Thursday, 21 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

INFOMALUKUNEWS.COM,– AMBON,– Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Maluku 27 November mendatang. Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Maluku menggelar Talkshow soal ekonomi dan pembangunan daerah di Maluku bersama para paslon Gubernur Maluku.

Para paslon dari 3 Cagub Maluku akan diundang untuk menghadiri kegiatan guna mengisi diskusi soal ekonomi dan pembangunan daerah di Maluku saat ini.

Wakil ketua umum Kadin Maluku Temi Talaohu sekaligus ketua panitia mengungkapkan agenda pelaksanaan Talkshow ekonomi dan pembangunan daerah akan dihadiri oleh para 3 pasangan calon (paslon) Gubernur Maluku.

Ketua panitia pelaksana mengatakan kegiatan Talkshow dengan tema Ekonomi dan Pembangunan Daerah direncanakan pada 22 November 2024 bertempat di Pasifik Hotel Ambon. “Ungkapnya. Rabu, 20/11/24

Menurutnya, kegiatan Talkshow harus dilakukan karena banyak indikator yang melalui kajian kami di Kadin Maluku masih banyak ketertinggalan dari sisi ekonomi juga dari sisi pembangunan daerah. Oleh karena itu kegiatan yang kami inisiatif ini bisa berkolaborasi pemikiran untuk bisa membangun Maluku kedepan.

Kata dia, Pilkada tidak bisa hanya sekedar untuk ke komoditas pergantian kepala daerah saja. Tetapi terutama dalam bagaimana supaya visi ekonomi bisa lebih dieksekusi lebih visible dampaknya secara berkelanjutan.

Lanjut dia, maksud untuk menghadirkan para paslon Gubernur Maluku dalam kegiatan Talkshow ekonomi dan pembangunan daerah itu untuk bagaimana berkolaborasi pemikiran dengan para pengusaha yang tergabung dalam Kadin itu sendiri.

Para peserta dalam kegiatan Talkshow itu nantinya terbatas. Karena yang nanti mengikuti kegiatan Talkshow dari para pengusaha dan juga dari adik-adik dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis seperti dari kampus Unpatti, Ukim, IAIN dan Unidar. “Ujarnya.

Kegiatan tersebut juga akan berkolaborasi dengan sarjana ekonomi Indonesia, KPU Maluku dan Kadin itu sendiri. Agenda ini merupakan kolaborasi dengan 3 lembaga tersebut.

Untuk melihat waktu yang telah disediakan untuk para paslon calon Gubernur sangatlah cukup, karena hanya 2 kali memberikan kesempatan untuk para paslon Cagub Maluku untuk menyampaikan visi-misi mereka.

Oleh karena itu Kadin Maluku berinisiatif untuk melaksanakan kegiatan Talkshow itu agar publik bisa lebih mengetahui para paslon Gubernur Maluku lebih memberikan penguatan-penguatan tentang ekonomi dan pembangunan daerah kedepan.

Kegiatan Talkshow yang di inisiatif oleh Kadin Maluku ini sudah dikoordinasikan dengan pihak KPU Maluku. Sehingga kami dari Kadin Maluku dalam waktu dekat akan menyelenggarakan Talkshow tersebut.

Sementara itu Plh ketua umum Kadin Maluku Madiarty mengatakan harapan kami dengan kegiatan Talkshow nanti kita bisa melihat dan menilai pemimpin yang mana yang mempunyai visi-misi yang bisa bersinergi dengan para pelaku di dunia usaha.

Ia menambahkan, pemerintah tidak bisa berjalan sendiri tanpa berkolaborasi dengan pihak pengusaha. Pemerintah harus bersama-sama dengan pihak pengusaha untuk membangun daerah ini kedepan. “Tutur Madiarty Plh Kadin Maluku. (IM-GB)

Berita Terkait

Dr. Sisinaru Harap Pemda Malteng Fokus Tri Sula Untuk Pembangunan Pendidikan, Kesehatan dan Investasi
BMMB Demo Desak Kapolri, copot Kapolres Buru, AKBP Sulastri Sukidjang atas dugaan pembiaran PETI
Soal Asas Dominus Litis Yang Tengah Jadi Perdebatan, Ini Kata Nazaruddin Umar, Dosen Tata Negara IAIN Ambon
Gelar Happy Kiddy MCM, dan Hadirkan Banyak Permainan
Tingkatkan Semangat Sosial di Bulan Ramadhan, Saadiah Uluputty dan Walikota Ambon Buka Puasa Bersama.
Dukung 100 Kerja Bupati dan Wakil Bupati, Disdukcapil Layani Pembuatan Dokumen Kependudukan 
Kapolda Maluku dan Walikota Perkuat Sinergitas untuk Keamanan dan Membangun Kota Ambon
DPW PKS Maluku Gelar Pembagian Takjil Bergizi Gratis
Berita ini 65 kali dibaca

Berita Terkait

Sunday, 16 March 2025 - 21:29 WIT

Dr. Sisinaru Harap Pemda Malteng Fokus Tri Sula Untuk Pembangunan Pendidikan, Kesehatan dan Investasi

Sunday, 16 March 2025 - 19:42 WIT

BMMB Demo Desak Kapolri, copot Kapolres Buru, AKBP Sulastri Sukidjang atas dugaan pembiaran PETI

Sunday, 16 March 2025 - 18:16 WIT

Soal Asas Dominus Litis Yang Tengah Jadi Perdebatan, Ini Kata Nazaruddin Umar, Dosen Tata Negara IAIN Ambon

Sunday, 16 March 2025 - 18:11 WIT

Gelar Happy Kiddy MCM, dan Hadirkan Banyak Permainan

Sunday, 16 March 2025 - 17:55 WIT

Tingkatkan Semangat Sosial di Bulan Ramadhan, Saadiah Uluputty dan Walikota Ambon Buka Puasa Bersama.

Berita Terbaru

Daerah

Gelar Happy Kiddy MCM, dan Hadirkan Banyak Permainan

Sunday, 16 Mar 2025 - 18:11 WIT